Kondisi itu membuat Lorenzo hilang kesabaran. Dia dikabarkan terbang ke Tokyo. Permintaannya jelas, meminta petinggi Honda membantu supaya motor RC213V bisa lebih mengakomodasi dirinya.
Menurut Tuttimoriweb, Jorge Lorenzo akan meminta Honda menyediakan perangkat aerodinamika baru atau solusi ergonomic supaya motor Honda lebih mudah dikendarai olehnya. Dia dikabarkan akan mengusulkan supaya Honda mengikuti solusi yang diberikan Ducati kepada dirinya tahun lalu, yang menjadi pembuka kebangkitannya pada musim 2018.
Singkatnya, Jorge Lorenzo akan berusaha meyakinkan petinggi Honda mulai memihak dirinya, bukan hanya fokus menyediakan motor yang hanya bisa dikendarai Marquez. Namun, usaha Lorenzo tersebut diprediksi menghadapi jalan terjal.
Bos-bos Honda kemungkinan tak akan berani mengambil langkah yang berisiko mengganggu kans Marquez kembali menyabet gelar juara dunia MotoGP pada musim ini.
Sumber: Bola.com
No comments:
Post a Comment