Pages

Monday, May 6, 2019

Jarang Disadari, 5 Makanan ini Mengandung Lemak Jahat yang Sebabkan Kolesterol

Liputan6.com, Jakarta Lemak jahat atau yang juga disebut dengan lemak trans adalah bentuk lemak tak jenuh. Ada dua jenis, lemak trans alami dan buatan. Lemak trans alami dibentuk oleh bakteri di dalam perut sapi, domba, dan kambing. Lemak trans ini membentuk 3–7% dari total lemak dalam produk susu, seperti susu dan keju, 3–10% pada daging sapi dan domba dan hanya 0–2% pada ayam dan babi.

Sementara lemak trans buatan kebanyakan terbentuk selama hidrogenasi, suatu proses di mana hidrogen ditambahkan ke minyak nabati untuk membentuk produk semi-padat yang dikenal sebagai minyak terhidrogenasi parsial.

Penelitian telah mengaitkan konsumsi lemak trans dengan penyakit jantung, peradangan, kolesterol LDL "jahat" yang lebih tinggi dan kadar kolesterol HDL "baik" yang lebih rendah. Meskipun bukti terbatas, lemak trans alami tampak kurang berbahaya daripada yang buatan.

Ternyata banyak makanan yang mengandung kurang dari 0,5 gram lemak trans per porsi diberi label memiliki 0 gram lemak trans. Karena itu, ketika perusahaan makanan mengurangi kandungan lemak trans dari produk mereka, sejumlah makanan masih mengandung lemak trans buatan. Untuk mengurangi asupan lemak jahat tersebut, sebaiknya baca daftar bahan dengan hati-hati. Berikut makanan yang ternyata mengandung lemak jahat, dilansir Liputan6.com dari Reader's Digest, Selasa (7/5/2019).

Let's block ads! (Why?)

https://hot.liputan6.com/read/3959209/jarang-disadari-5-makanan-ini-mengandung-lemak-jahat-yang-sebabkan-kolesterol

No comments:

Post a Comment