1. Berpuasa
Tentunya ibadah pada bulan Ramadan yang paling utama adalah Berpuasa. Berpuasa menjadi ibadah yang wajib dilakukan setiap harinya di bulan Ramadan selain Sholat lima waktu yang memang menjadi kewajiban setiap umat muslim setiap harinya di bulan apapun itu.
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda yang artinya; "Barang siapa yang berpuasa Ramdadhan dengan penuh keimanan dan mengharapkan pahala, maka akan diampuni dosanya yang telah lalu." (HR. Bukhari dan Maulim)
Dengan keutamaan salah satu ibadah pada bulan Ramadan yang paling utama ini, kamu diwajibkan untuk melaksanakan puasa dengan keimanan yang kuat. Selain itu masih banyak lagi keutamaan-keutamaan yang bisa kamu dapatkan dari waktu sahur hingga berbuka ketika berpuasa.
Berpuasa tidak hanya menahan nafsu makan, minum serta kebutuhan biologis lainnya. Kamu juga harus menjauhkan diri dari segala macam maksiat dan dianjurkan untuk selalu bersabar dengan kondisi sekitar. Jadi perbanyaklah amalan kamu di bulan puasa ini agar tidak menjadi umat muslim yang merugi.
2. Shalat Malam
Shalat malam sebagai ibadah pada bulan Ramadan tentunya tidak terbatas kepada shalat Tarawih atau shalat Witir saja, namun bisa juga dengan melakukan shalat tahajud. Shalat tahajud bahkan tidak pernah ditinggalkan Rasulullah SAW walaupun bukan di bulan Ramadan.
Rasulallah SAW Bersabda yang artinya: "Barang siapa yang shalat malam di bulan Ramadhan dan mengharapkan pahala, maka akan diampuni dosanya yang telah lalu." (HR. Bukhari dan Muslim)
Sedangkan Shalat tarawih adalah ibadah pada bulan ramadan yang hukumnya sunnah. Shalat Tarawih dilakukan setelah shalat Isya dan memiliki berbagai keutamaan. Diantara keutamaan tersebut adalah rahmat, maghfirahatau pengampunan dosa, serta pembebasan dari api neraka. Oleh karena itu, kamu akan merugi bila melewatkan ibada pada bulan Ramadan satu ini.
https://www.liputan6.com/ramadan/read/3957185/8-ibadah-pada-bulan-ramadan-yang-merupakan-sumber-pahala-bagi-umat-islam
No comments:
Post a Comment